Diterbitkan oleh tribunnews.com – Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) akan meluncurkan sarana angkutan umum dari permukiman warga kelas menengah di Jabodetabek ke pusat kota, Selasa (14/2/2017) pekan depan yaitu Bus JR Connexion.
BPTJ menurunkan 150 unit bus bernama Jabodetabek Residence (JR) Connexion dengan fasilitas premium, agar para penumpang kelas menengah tak lagi menggunakan kendaraan pribadi.
Kepala BPTJ Elly Sinaga mengatakan, ada 17 pusat permukiman di Jabodetabek yang disurvei. Kurang lebih, 80 persen warga setuju menggunakan bus JR Connexion yang akan disediakan.
Selama ini, warga kelas menengah atas kerap menggunakan mobil pribadi, yang menjadi salah satu penyumbang kemacetan, serta menghabiskan waktu dan biaya cukup tinggi.
“Pengguna mobil di jalan raya juga akan berkurang. Jika dihitung biaya untuk sopir, bensin, dan perawatan mobil, mereka per bulan bisa mengeluarkan biaya Rp 2,5 juta sampai Rp 3 juta. Jika menggunakan JR Connexion, nanti tarifnya hanya berkisar Rp 20 ribu hingga Rp 25 ribu,” kata Elly dalam diskusi media dalam rangka launching Jabodetabek Residence Connexion, di Cikini, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (7/2/2107).
Artinya, lanjut Elly, setiap bulan mereka hanya menghabiskan biaya sebesar Rp 1.250.000 per bulan, untuk pergi pulang.
Bus-bus itu nantinya masuk ke jalan permukiman, dengan kapasitas 20 hingga 30 kursi, sesuai kondisi jalan. Bus yang digunakan berjenis low deck atau lantai rendah. Dengan fasilitas AC, wi-fi, seat belt setiap kursi, dan pengisi baterai ponsel.
“Untuk pengadaan bus dan shelter, kami akan bekerja sama dengan puluhan pengembang perumahan dan operator bus di wilayah mitra. Kami tuntut mereka untuk sediakan kebutuhan tersebut, agar warganya tidak menggunakan mobil pribadi,” tutur Elly.
Bus-bus itu akan menggantikan bus feeder (pengumpan) yang selama ini dioperasikan pengembang perumahan. Sebab, selama ini bus feeder tersebut belum memenuhi syarat operasional.
“Bus-bus feeder itu izin operasionalnya untuk wisata, bukan untuk angkutan umum. Nanti, bus feeder ini kami tata, digantikan angkutan pengumpan. Kami targetkan 50 persen pengguna mobil pribadi dari permukiman akan beralih ke angkutan permukiman tersebut,” imbuh Elly.
Yuk! naik Bus JR Connexion yang memudahkan anda untuk datang ke kawasan Mal ITC Mangga Dua!