8 Desember 2021 | Bobobox News Center. Para wisatawan dan business traveler kini tidak perlu lagi repot memikirkan fasilitas akomodasi yang nyaman dan terjangkau di pusat kawasan bisnis Jakarta Selatan. Hari ini, Bobobox meresmikan Bobobox ITC Kuningan yang merupakan proyek kolaborasi Bobobox dengan ITC Group, salah satu divisi usaha Sinar Mas Land. Acara peresmian tersebut turut dihadiri oleh Wakil Walikota Jakarta Selatan Drs Haji Isnawa Aji, MAP serta Kepala Bidang Industri Pariwisata Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif DKI Jakarta Dedi Sumardi.
Kerja sama strategis tersebut muncul demi menjawab kebutuhan konsumen akan fasilitas beristirahat nyaman yang berlokasi di tengah kota dengan harga yang terjangkau. Christine Natasha Tanjungan, Division Head of ITC Group menyatakan bahwa kolaborasi ITC Group dengan Bobobox menjadi bagian dari strategi ITC seiring berkembangnya digitalisasi di berbagai bidang yang telah mengubah gaya hidup masyarakat. Sebagai kelanjutan pengembangan ekosistem digital, Ia berharap keberadaan fasilitas itu di area central business district akan memudahkan akses bagi para wisatawan dan business traveler setelah seharian sibuk dengan beragam kegiatan serta dapat menimbulkan dampak positif kepada usaha pedagang UMKM di ITC Kuningan serta menciptakan peluang usaha bagi masyarakat sekitar.
CEO Bobobox Indra Gunawan menyambut kerja sama itu dengan penuh antusias. “Keahlian kami dalam menghadirkan hotel kapsul berbasis teknologi yang terintegrasi dengan aplikasi dan sistem Internet-of-Things dapat memberikan pengalaman personalisasi bagi setiap penggunanya. Kami berharap kehadiran Bobobox akan mengoptimalkan pengalaman yang berkesan bagi para pengunjung,” tuturnya.
Keunggulan fasilitas itu yakni mengusung konsep smart shared living dalam bentuk ruang istirahat yang bersih dan compact sekaligus tetap aman nan nyaman untuk diisi oleh dua orang. Masing-masing ruang kapsul akan dilengkapi dengan teknologi internet of things (IoT) untuk kemudahan check-in, check-out, dan permintaan lain. Cabang Bobobox terbaru tersebut terdiri dari total 36 pods, dengan rincian 23 double pods dan 13 single pods yang dapat pelanggan rasakan dengan harga mulai dari Rp130,000.
Di saat bersamaan, kemitraan antara Bobobox dengan Sinar Mas Land juga dilakukan dalam rangka mendukung program pemerintah terkait pemulihan ekonomi berbasis digitalisasi. “Sebagai salah satu pilihan investasi, kami menawarkan sejumlah skema kolaborasi kepada para pemilik properti yang tidak hanya dapat meningkatkan nilai investasi dari properti tersebut, namun juga dapat berkontribusi terhadap upaya pemulihan ekonomi di Indonesia,” tambah Indra.
Sebagai sebuah perusahaan rintisan di sektor proptech, Bobobox menawarkan sejumlah fasilitas bagi tamunya seperti communal area untuk mendukung produktivitas tamu selama tinggal di Bobobox, 24 hours check-in, online check-in dan check-out, serta QR key untuk meminimalisasi sentuhan tangan.
Hingga saat ini, Bobobox telah tersedia di 15 lokasi yang tersebar di beberapa kota besar, seperti Jakarta, Bandung, Semarang, hingga Yogyakarta. Rencananya, di bulan yang sama Bobobox juga akan meresmikan cabang barunya di Malang. Bobobox Malang akan menjadi cabang ke-16 setelah Bobobox ITC Kuningan.