Saat musim libur tiba, manfaatkanlah waktu sebaik-baiknya. Selain buat relaksasi, sebaiknya sisipkan edukasi dalam liburan keluarga, baik itu untuk anak-anak atau kamu sebagai orang tua.
- Rock On. Kamu bisa piknik bersama di halaman belakang rumah. Gunakanlah taplak meja yang penuh warna-warni. Agar taplak tidak mudah terbang, kamu bisa mengambil batu kerikil dari taman atau kamu bisa membelinya. Bungkus batu-batu kerikil menggunakan lem atau Mod Podge. Hiasi batu dengan kertas berwarna atau motif-motif yang dibentuk. Kemudian, cat lapisan lem kedua di atas batu dan biarkan kering. Lakukan kegiatan ini bersama pasangan dan anak-anak kamu.
- Root, Root, Root for the Home Team. Nontonlah tim sepak bola maupun tim olah raga lain yang kalian gemari. Usahakan menonton secara live. Lihat, hal-hal mengejutkan yang menyenangkan kalian bersama.
- Volunteer. Ada banyak cara bagi anak-anak berkontribusi yang bermanfaat. Misalnya, klub berkebun. Balita dapat mengacaukan kotoran atau mencabut rumput liar, di sini kamu bisa memberikan edukasi yang bisa diterima mereka. Buat anak-anak di atas lima tahun, dapat menanam bibit tumbuhan, seperti umbi, bunga, stroberi, dan lainnya. Atau kamu bisa mengajak mereka ke komunitas hewan, atau membawa anak-anak untuk mengunjungi orang tua di rumah jompo.
- Check out the Stars. Belilah bagan bintang. Kemudian pilih satu tempat di halaman rumah dengan pemandangan langit yang luas dan jelas, dan menjelajahlah setelah makan malam untuk menyaksikan bagaimana langit malam berubah dari jam ke jam dan hari ke hari. Sedikit udara segar sebelum tidur, dapat membantu anak-anak dan kamu tidur nyenyak.
- Plan a Treasure Hunt. Belilah mainan berbentuk permata atau mainan yang bisa mendukung permainan hartu karun. Setelah itu, buat peta dengan kode serta petunjuknya, dan sembunyikan harta karun di beberapa tempat. Selamat mencari harta karun!
- Take up a New Hobby. Kenalkan ketrampilan baru pada anak, seperti menunggang kuda, membuat tembikar, membatik, fotografi, atau lainnya. Tidak hanya anak tapi kamu juga bisa ikut serta belajar bersama. Dengan aktivitas ini, kamu pun bisa melihat minat dan kemampuan anak yang belum kamu ketahui.
- Go to museum. Museum saat ini mulai menawarkan kegiatan buat anak-anak yang fun, tidak membosankan, dan bermanfaat. Kamu bisa mengajak mereka ke Museum Macan, Museum Nasional, Museum Fatahillah, Museum Wayang, dan banyak lagi. Mengenal sejarah, bisa menambah wawasan dan bekal buat anak agar tidak larut dalam perkembangan teknologi yang pesat, yang membuat orang jadi anti sosial.
- Get Your Own Cookies. Ajak anak untuk membuat kue. Anak-anak suka memadatkan adonan dengan jari-jari mereka. Menonton adonan ragi dan kemudian menekannya sangat menghibur mereka. Sekaligus menambah wawasan mereka karena akan dibawa sampai mereka dewasa.
- Create a Dress-Up Box. Aktivitas ini berguna buat anak-anak agar mereka bisa memilah mana pakaian dan barang yang digunakan saat musim hujan, pakaian jalan-jalan, pakaian tidur, pantai, bermain, dan mereka jadi belajar terkordinasi.
Hangout & Shopping. Jika kamu beranggapan mengajak anak main berbelanja adalah sesuatu yang kurang mengedukasi, adalah sesuatu yang kurang tepat. Dengan mengajak anak ikut serta ke pusat perbelanjaan, itu adalah momen yang tepat untuk menedukasi anak belanja hemat, cermat dan berprioritas. Lewat shopping bareng kamu juga bisa mengajarkan anak bagaimana memilih yang dibutuhkan dan mengantisipasi agar tidak tergoda oleh produk ya